Gelar Aksi Lingkungan Gerakan Pungut Sampah dalam World Clean Up Day 2023

Segenap siswa SMP N 4 Purworejo beramai-ramai melakukan gerakan kebersihan Sabtu, 16/9/2023. Kegiatan ini diselenggarakan dalam rangka World Clean Up Day 2023.

Tema yang diambil dalam kegiatan ini adalah Aksi Lingkungan Pungut Sampah Sebagai Bagian Perilaku Ramah Lingkungan Hidup Bersama Masyarakat Sekitar Sekolah.

Pawitno sebagai Waka Kesiswaan mengatakan bawha kegiatan ini dilaksanakan sebagai upaya meningkatkan kesadaran siswa tentang pentingnya kebersihan dan kelestarian alam. Adapun bentuk kegiatannya yaitu memungut dan memilah sampah yang ada di sekitar lingkungan sekolah.

“Sebagai siswa siswi yang cinta akan kebersihan, sudah seharusnya kita menjaga kebersihan lingkungan sekitar kita. Dengan menjaga kebersihan, tentunya kita akan terhindar dari berbagai macam penyakit dan kuman. Terutama yang paling sederhana yaitu menjaga kebersihan dengan membuang sampah pada tempatnya. Sering sekali anak-anak terlihat membuang sampah tidak pada tempatnya, tentunya itu akan menjadi kebiasaan buruk,” jelasnya.

Harapannya semoga dengan adanya kegiatan World Cleanup Day dan Sabtu Gembira dapat meningkatkan kepedulian siswa siswi terhadap kebersihan lingkungan sekitar.

 3,682 total views,  4 views today

0Shares